Article Detail

Berpakaian adat jawa di HUT DIY ke-258

Daerah Istimewa Yogyakarta pada tanggal 7 Oktober 2014 genap berusia 258 tahun. Yogyakarta selain menjadi kota pelajar juga menjadi kota budaya. Kehidupan yang majemuk di kota Yogyakarta tidak melunturkan identitas kota ini. Kota Yogyakarta yang terkenal dengan kearifan lokal masyarakatnya dan tempat wisata budaya menjadikan Jogja kota yang nyaman sebagai tempat tinggal, terlebih untuk tempat belajar bagi para siswa. Kenyamanan sebagai kota pelajar ini juga nampak di sekolah-sekolah yang bernaung di bawah Yayasan Tarakanita, dimana siswa-siswinya banyak sekali yang berasal dari luar kota.

Menyambut HUT DIY ke-258 seluruh siswa dan guru yang berada di Kodya Yogyakarta memakai pakaian adat Yogyakarta. Seluruh unit sekolah Tarakanita yang berada di kodya Yogyakarta pun menggunakan kesempatan perayaan ini untuk lebih mengenal budaya dan adat Yogyakarta. Tidak hanya pakaian jawa yang mereka pakai, tetapi juga berbagai kegiatan mereka selenggarakan dalam nuansa Jogja, mulai dari upacara bendera, lomba tembang dolanan dan dolanan anak seperti permainan dakon, design kaos dengan menyertakan tulisan jawa, serta yang tidak kalah serunya adalah lomba peragaan busana jawa.

Teman-teman yang berada di luar kota Yogyakarta, monggo datang ke Yogyakarta nikmati budayanya, sekaligus belajar dan bergabung di sekolah yang istimewa, Tarakanita Yogyakarta.
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment