Article Detail

Olimpiade Sains Tarakanita Ostarnas(OSTARNAS) IV Yogyakarta

Untuk ke empat kalinya, Yayasan Tarakanita kembali mengadakan Olimpiade Sains Tarakanita Nasional (OSTARNAS) IV 2019 pada Rabu-Jumat (13-15/11/2019) di SD Tarakanita Bumijo. Ajang kompetisi yang diadakan dua tahun sekali ini setidaknya diikuti sebanyak 266 peserta.

Terdapat lima mata lomba yang diadakan, yakni MIPA, Bahasa Inggris dalam bentuk story telling, speech contest, TIK dalam bentuk pembuatan poster, vlog dan pembuatan film, penelitian ilmiah serta lomba cipta media pembelajaran. Tiga cabang lomba yakni MIPA, TIK dan Bahasa Inggris khusus diperuntukkan bagi siswa jenjang SD hingga SMA. Sedangkan penelitian ilmiah dan cipta media pembelajaran diperuntukkan bagi guru dan siswa.

 juara umum  OSTARNAS IV dari wilayah Tangerang dengan perolehan 18 piala. Disusul Yogyakarta dan Surabaya dengan perolehan  13 piala, wilayah Bengkulu dan Jawa Tengah 11 piala, wilayah Jakarta 10 piala, dan wilayah Lahat 8 piala.

Selamat berjumpa di OSTARNAS V, Salam Tarakanita.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment