Article Detail
Pelepasan Siswi SMA Stella Duce 2 Ke Hyogo Ken Harima Jepang
Jumat, 24 Maret 2017 bertempat di aula SMA Stella Duce 2 Yogyakarta di selenggarakan acara pelepasan dari Venerini Ranum Classy Dewi atau yang biasa disapa Ranum, siswi SMA Stella Duce 2 yang berkesempatan untuk menempuh pendidikan selama satu tahun di SMA Hyogo Ken Harima Jepang.
Acara pelepasan ini diawali dengan sambutan dari Bapak Banu Hastha Kunjana selalu Kepala Divisi pendidikan Yayasan Tarakanita Yogyakarta., dilanjutkan dengan kesan dan pean dari para guru serta teman-teman Ranum, serta pemberian kenang-kenangan untuk teman-teman Ranum yang berada di Harima, secara simbolis pelepasan ini di lakukan oleh Ibu Rosalia Tuti selaku Kepala Sekolah SMA Stella Duce 2 Yogyakarta.
Selain dihadiri oleh para guru dan teman-teman satu sekolah Ranum, orangtua dari Ranum pun juga berkesempatan ikut hadir dalam acara ini, acara semakin meraih dengan pertunjukan seni yang ditampilkan oleh siswi-siswi SMA Stella Duce 2 antara lain ada vocal grup, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Semoga sukses Ranum!
-
there are no comments yet