Article Detail

Tingkatkan Silaturahim, Keprofesian, dan Tenaga Pendidik

      "Bismillahhirrohmanirrohim. Dengan segala kerendahan hati, dengan tulus saya memohon maaf lahir dan batin kepada seluruh yang hadir dalam pertemuan ini, atas segala kesalahan dan kekhilafan yang saya lakukan, baik melalui perkataan maupun sikap dan tingkah laku saya. Demikian pula, apabila seluruh yang hadir dalam pertemuan ini, terdapat kesalahan dan kekhilafan kepada saya, baik melalui perkataan maupun sikap dan tingkah laku, dengan hati yang tulus saya telah memaafkan lahir dan batin. Teriring doa semoga Allah SWT menerima segala amal ibadah kita, mengampuni segala dosa kita, serta mengabulkan segala doa dan permohonan kita dalam taqwa kepada-Nya. Taqobbalallahu minna wa minkum, taqobbal Ya Karim. Ja’alanallahu wa iyyakum minal ‘aidin wal faizin. Kullu’ammin wa antum bikhoir. Alhamdulillahirobbil’alamin."
      Demikianlah ikrar syawalan yang diucapkan oleh semua yang hadir pada Selasa (28/8) di Sasana Wiratama Pangeran Diponegoro. Syawalan yang mengusung tema “Dengan Syawalan Kita Tingkatkan Silaturahim, Keprofesian Pendidik dan Tenaga Kependidikan” tersebut dimulai pukul 08.30 sampai 11.30 dan dihadiri oleh sejumlah guru dan karyawan TK-SD se-Yogyakarta Wilayah Utara, termasuk perwakilan guru dari TK-SD Tarakanita Wilayah Yogyakarta. Sedangkan hikmah syawalan disampaikan oleh Ustad Jumali Nur Ridho.
      Tampak hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta Drs. Edy Heri Suasana, M.Pd. dan Kepala UPT Pengelola TK dan SD Yogyakarta Wilayah Utara Drs. Marsudi, M.Si.
      Dalam sambutannya, Kepala Dinas Pendidikan menyampaikan bahwa akan ada perubahan kurikulum di tahun 2014 nanti. Terdapat 3 jenjang dalam kurikulum 2014 nanti yakni nasional, daerah, dan sekolah. “Bila nanti ada kebijakan baru tolong disikapi dengan bijaksana supaya tidak stres. Kita harus siap dengan perubahan,” ujarnya. (frcb)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment