Article Detail
Workshop Kehumasan
Pada hari Rabu-Kamis, 14-15 Januari 2015 Kantor Wilayah Yogyakarta menyelenggarakan workshop kehumasan yang difasilitasi oleh Bapak Yustinus Sumayanto, M.Pd. dan Bapak Ivan Sebastian dari Subbiro Umum bidang Kehumasan Kantor Pusat Yayasan Tarakanita. Hadir dalam workshop Tim Kehumasan Kantor Wilayah Yogyakarta yang terdiri dari perwakilan dari unit sekolah dan kehumasan unit Kantor Wilayah.
Di dalam fungsi hubungan masyarakat (Humas) selain menjalin kerjasama dengan pihak-pihak terkait dan masyarakat terdapat juga fungsi publikasi dan pemasaran. Fungsi kehumasan sekarang ini mulai mendapatkan perhatian khusus dari lembaga karena fungsinya yang dirasa sangat penting untuk meningkatkan pelayanan bidang pendidikan bagi masyarakat luas. Sehingga seluruh komponen masyarakat diharapkan benar-benar menghidupi nilai-nilai Tarakanita, supaya menjadi landasan kuat dalam memberikan pelayanan kepada peserta didik, orang tua siswa dan masyarakat.
Melalui workshop kehumasan ini kita diajak untuk kembali meningkatkan kerjasama dengan masyarakat melalui Forum Komunikasi Kerjasama Sekolah Keluarga dan Masyarakat (FKKSKM). Melalui FKKSKM, sekolah diharapkan mampu merangkul orang tua siswa, tokoh masyarakat, pemerhati pendidikan dan para alumni untuk bersama-sama mengupayakan peningkatan kualitas pendidikan di sekolah masing-masing.
Dalam hal publikasi dan pemasaran, kita diharapkan aktif menggunakan media elektronik dan media sosial dalam rangka mendekatkan sekolah kepada masyarakat dengan memberikan berita dan informasi sekolah yang dibutuhkan oleh masyarakat. Tentunya dalam hal pemasaran kita harus mampu memposisikan sekolah Tarakanita di hati masyarakat dengan keunggulan dan prestasi yang ada pada sekolah, serta ciri khas sekolah yang menjadi kebanggaan bagi masyarakat luas.
Tanggung jawab kehumasan tidak hanya berada pada tim kehumasan saja tetapi tanggung jawab kita semua sebagai keluarga besar Yayasan Tarakanita. Marilah kita bersama-sama mendekatkan sekolah Tarakanita di hati masyarakat. Tunjukkan dengan prestasi dan keunggulan pribadi peserta didik yang kita layani. Karena keberhasilan peserta didik mempunyai kepribadian utuh yang berbelarasa adalah kebanggaan Tarakanita dan kerinduan masyarakat pada umumnya.-
there are no comments yet