Article Detail

Kegiatan Kerohanian TK Tarakanita Bumijo

Menumbuhkembangkan rasa cinta kepada Tuhan, sesama, dan lingkungan menjadi salah satu misi yang ingin diwujudkan dari TK Tarakanita Bumijo. Dalam rangka mewujudkan misi tersebut, TK Tarakanita Bumijo terlibat aktif untuk ikut kegiatan kerohanian baik di lingkungan gereja maupun di lingkungan sekolah.

Beberapa kegiatan tersebut antara lain : Doa ulang tahun yang diadakan rutin di setiap akhir bulan. Tujuannya untuk mendoakan anak-anak yang sedang berulang tahun. Anak-anak bersyukur atas anugerah Tuhan yang sungguh besar. Anak-anak merasa senang ketika ulang tahunnya dirayakan oleh teman-temannya dan dengan para Suster dan para ibu guru.


Di Bulan Februari, mengisi paduan suara dan angklung pada saat perayaan Ekaristi di gereja St Maria Assumpta Gamping. Kegiatan tersebut melibatkan 25 anak yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler angklung dan 21 anak yang mengikuti paduan suara. Anak-anak merasa senang karena dapat memuliakan nama Tuhan.

Melaksanakan Misa Rabu Abu pada hari Rabu, 1 Maret 2017. Misa Rabu Abu bertujuan untuk mengenalkan kepada anak masa pertobatan dan memasuki masa prapaskah. Misa Rabu Abu diikuti oleh seluruh warga KB-TK Tarakanita Bumijo.

Selama masa prapaskah Doa APP dilakukan setiap hari Jumat di aula. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengasah iman anak dan menanamkan nilai-nilai moral dalam diri anak. Doa APP melibatkan anak-anak KB, TK A, dan TK B. 

Pada hari Minggu, 23 April 2017, anak-anak TK Tarakanita Bumijo mengisi tugas koor di Gereja Banteng Kegiatan tersebut bertujuan untuk melatih keberanian anak tampil di depan umum. Tugas koor diisi dengan paduan suara yang diiringi oleh alat musik angklung.

Dengan terlibat aktif dalam kegiatan kerohanian diharapkan Siswa-siswi TK tarakanita Bumijo dapat mengenal  berbagai kegiatan kerohanian baik di lingkungan gereja maupun lingkungan masyarakat serta kelak dapat berpartisipasi dan menjadi ajang unjuk keberanian siswa-siswi dalam keterlibatan Ekaristi dalam gereja.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment