news
Tim basket putra dan putri SD Tarakanita Bumijo berhasil meraih juara I dalam turnamen basket Assist Basket School (ABS) Cup ke VI yang diselenggarakan di GOR Klebengan, Sleman, Senin hingga Minggu (15-21/5) lalu. Kejuaraan ini diikuti oleh 8 tim putra dan 8 tim putri dari sekolah di DIY. Dalam pertandingan penyisihan grup, tim putra dan putri SD Tarakanita Bumijo berhasil menjadi juara dan memastikan diri lolos ke babak semifinal.
Yayasan Tarakanita memiliki program sister school dengan Harima High School Jepang dan telah mengirimkan 2 siswi terpilih yang berhak menempuh pendidikan di Harima High School Jepang untuk masa studi selama 1 tahun, dan sudah terlaksana, oleh karena itu kedua siswi tersebut yaitu Kandida Rani Nyaribunyi (Bunyi) dan Gabriella Rosa Theofani (Rosa) pada tanggal 5 April 2017 kembali ke Yogyakarta.
Dalam rangka memberikan pemahaman mengenai Peraturan karyawan (PYTK) 2016 maka pada Kamis, 30 Maret 2017 mulai pukul 09.00 WIB hingga 15.00 WIB diadakan sosialisasi PYTK dan bertempat di aula Yayasan Tarakanita Kantor Wilayah Yogyakarta, yang hadir dalam sosialisasi ini adalah para Kepala Sekolah dari masing-masing unit sekolah dengan satu orang Wakil Kepala Sekolah.
Jumat, 24 Maret 2017 bertempat di aula SMA Stella Duce 2 Yogyakarta di selenggarakan acara pelepasan dari Venerini Ranum Classy Dewi atau yang biasa disapa Ranum, siswi SMA Stella Duce 2 yang berkesempatan untuk menempuh pendidikan selama satu tahun di SMA Hyogo Ken Harima Jepang.